10 Ide Resolusi 2016 Yang Tidak Akan Kamu Sesali
Tahun berganti, sudahkah kamu membuat resolusi? Jika belum, simak saja 10 ide resolusi ini. Tak perlu khawatir karena semuanya mudah, namun akan memberikan dampak luar biasa bagi hidupmu.
Tahun baru tak lengkap rasanya tanpa merencanakan resolusi yang baru. Entah sejak kapan tradisi membuat resolusi ini dimulai. Namun manfaat membuat resolusi di pergantian tahun memang benar-benar terasa. Salah satunya adalah mempermudahmu untuk mencapai target dan cita-citamu. Resolusi tak harus menyangkut hal-hal yang besar. Hal-hal kecil pun asalkan dilakukan secara konsisten bisa mengubah hidupmu, seperti resolusi yang berikut ini.
Ini dia 10 ide resolusi tahun 2016 yang tidak boleh kamu lewatkan:
Menjauhkan Diri Dari Ponsel Ketika Makan Bersama
Percaya atau tidak, apa yang kamu lihat di Instagram atau Facebook tidak akan lebih berkesan ketimbang ketika kamu bercakap-cakap langsung bersama keluarga atau pasanganmu. Jadi, luangkan waktu untuk benar-benar hadir di tengah-tengah mereka.
Luangkan Waktu Untuk Berolahraga
Meskipun tahu pentingnya berolahraga, namun tidak semua orang menyukainya. Mungkin termasuk kamu. Mulailah luangkan waktu berolahraga karena dengan memperlakukan tubuhmu dengan baik, maka tubuhmu pun akan lebih bugar dan siap menghadapi segala macam aktifitas.
Lebih Sering Menelepon Keluarga
Salah satu hal yang bisa membuat keluargamu bahagia adalah ketika kamu mau menelepon mereka secara rutin. Walaupun hanya 10 menit setiap hari Minggu, atau setiap pagi ketika akan berangkat kerja sudah cukup membuat hidup mereka dan juga hidupmu lebih ceria.
Mengirim Kartu Ulang Tahun Kepada Sahabatmu
Kamu bisa saja mengirimkan ucapan ulang tahun lewat Facebook. Namun kesan yang ditinggalkan tidak akan sebesar ketika kamu mengirimkan kartu ulang tahun sungguhan, karena berarti kamu sudah meluangkan waktu dan usaha.
Membuat To-do List, Terutama Ketika Stres
To-do list sangat bermanfaat untuk fokus dan membuat prioritas, sehingga kamu bisa mencapai target dan melangkah maju.
Melakukan Kebaikan Setiap Minggu Walaupun Kecil
Bukan berarti kamu harus mendonasikan semua uangmu. Cukup hal-hal kecil yang kamu lakukan dengan tulus. Misalnya saja membantu membukakan pintu seseorang, meluangkan waktu untuk kegiatan sosial, atau mentraktir kopi seorang teman. Lakukan apa saja yang kamu bisa, dan kamu pun akan merasa lebih bahagia.
Keluar Rumah dan Menikmati Alam
Sudah banyak studi yang menyebutkan jika menghabiskan waktu di alam terbuka sangat bagus untuk kesehatan mental dan fisik. Jadi, keluar dan bergembiralah!
Berkata "Tidak" Jika Perlu
Katakan tidak jika kamu memang tidak ingin melakukannya. Stop merasa tidak enak dan harus mengerjakan pekerjaan yang bukan tugasmu. Katakan tidak kalau kamu tidak ingin pergi ke pesta. Tak perlu selalu mengiyakan apa yang orang lain katakan.
Manfaatkan Liburan
Ambil semua waktu liburanmu, dan jangan pernah merasa bersalah karenanya. Manfaatkan liburan, dan kembalikan semangatmu!
Menabung Untuk Sesuatu Yang Benar-benar Kamu Inginkan
Membeli sesuatu memang menyenangkan. Dan akan lebih menyenangkan lagi ketika kamu membelinya dari hasil kerja kerasmu. Jadi, akan berarti sekali jika kamu benar-benar berusaha keras menabung untuk mendapatkannya.
Ladies, apapun resolusimu, kamu harus disiplin dan berkomitmen agar bisa mencapainya. Agar tidak membuatmu stres, buatlah target yang rasional dan tidak memberatkanmu.